About Us

S.A Studio

About Us

S.A Studio

S.A Studio adalah perusahaan konsultan arsitektur dan desain interior yang berbasis di Bandung. Kami mengkhususkan diri dalam menciptakan hunian yang nyaman, fungsional, dan ramah lingkungan. Dengan memadukan konsep green building dan teknologi modern, kami memberikan solusi desain yang inovatif dan berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan gaya hidup masa kini.

S.A Studio adalah sebuah perusahaan jasa konsultan bangunan di bidang arsitektur dan interior desain yang didirikan di Bandung. S.A Studio ini awalnya berasal dari “spin off” PT S.A Kontraktor yang bertujuan mendukung di lingkungan internal perusahaan untuk kebutuhan di proyek-proyek konstruksi bangunan dalam hal desain, estimasi biaya dan time schedule proyek di awal tahun 2020.

Dalam perjalanannya, respon masyarakat akan kebutuhan jasa desain semakin meningkat dan disambut baik, maka S.A Studio perlu memfokuskan diri untuk melayani kebutuhan desain arsitektur & interior di kalangan external perusahaan.

Spesialisasi layanan jasa S.A Studio adalah mendesain hunian yang memiliki pendekatan seperti: Desain Nyaman, Tata letak ruangan yang efisien, pencahayaan alami yang baik, ventilasi yang baik, dan penggunaan material yang berkualitas. Juga mengusung  konsep green building, hemat energi, dan memiliki ruang terbuka hijau dalma sebuah hunian yang sehat..

VISI 

Menjadi pemimpin dalam industri arsitektur dan desain interior dengan menghasilkan karya yang inovatif, inspiratif, solusi desain yang ramah lingkungan dan berkelanjutan untuk masa depan yang lebih baik.

MISI

  • Memberikan Layanan Berkualitas Tinggi: Menyediakan jasa konsultasi yang profesional dan berkualitas untuk memenuhi dan melampaui harapan klien.
  • Mengintegrasikan Teknologi Modern: Memanfaatkan teknologi terkini untuk menciptakan desain yang efisien dan inovatif.
  • Membangun Hubungan Jangka Panjang: Menjalin hubungan baik dengan klien, kontraktor, dan pihak terkait lainnya untuk menciptakan kerjasama yang sukses.
  • Mengedepankan Keberlanjutan: Mengimplementasikan praktik-praktik desain yang mendukung keberlanjutan dan bertanggung jawab terhadap lingkungan.

End to End Business Process

End to End Business Process